Berita

Jumat, 29 Oktober 2021

Launching Kredit Meranti-Kukar Idaman, KPR GenMe, QRIS Bankaltimtara dan Elektronifikasi Keuangan

Bankaltimtara mendeklarasikan produk andalan terbarunya kepada masyarakat dan pelaku UMKM di wilayah Kutai Kartanegara. Penyelenggaraan kegiatan launching produk ini terdiri atas launching Kredit Kukar Idaman (KKI), Kredit Pemilikan Rumah (KPR Gen Me), Quick Response Code Indonesian StandardMerchant Presented Mode (QRIS- MPM) dan MOU Transaksi Keuangan Pemda Terintegrasi.

 

Event yang diadakan di Pasar Mangku Rawang Tenggarong ini turut dihadiri oleh Bupati Kukar Drs. Edi Damansyah., M.Si, Kepala OJK Kaltim Made Yoga Sudharma, Perwakilan BI Prov Kaltim yang diwakili oleh Hendik Sudaryanto – Deputi Kepala Perwakilan BI Prov Kaltim, Direktur Utama Bankaltimtara Muhammad Yamin, Direktur Operasional dan Manajemen Resiko Siti Aisyah, Forkopimda Pemkab Kutai Kartanegara, serta seluruh camat dan juga seluruh Kantor Cabang Bankaltimtara melalui live zoom.

 

Dalam sambutannya Edi Damansyah menyebutkan ”Kami bersyukur bahwa Kukar terpilih oleh OJK Kaltim untuk penerapan kebijakan ini. Nah kebijakan ini juga seiring dengan program prioritas kami usaha kecil idaman,” kata Edi.  Edi menjelaskan, utamanya program ini bertujuan untuk memberikan dukungan permodalan bagi pelaku-pelaku usaha yang ada di Kukar. Baik itu pelaku usaha mikro yang sudah berjalan usahanya, maupun yang baru mau memulai usaha. 

 

Dalam kesempatan yang sama Direktur Utama Bankaltimtara Muhammad Yamin menyampaikan bahwa “Menyikapi beberapa isu Pandemi Covid 19 yang berdampak pada penurunan aktivitas ekonomi. Bankaltimtara merespon tantangan tersebut dengan membuat inovasi yang juga berperan dalam mendukung program-program pembangunan Pemerintah Daerah yang tentunya mengarah pada pemulihan ekonomi nasional”.

 

Kredit Kukar Idaman (KKI) di Kabupaten Kutai Kartanegara diharapkan dapat menekan eksistensi dari kredit/pembiayaan non formal / ilegal / rentenir sehingga kedepan dapat tercipta iklim usaha yang baik dan melalui Kredit Kukar Idaman ini disisi lain juga sebagai bentuk penguatan kepada usaha mikro.

 

Produk KPR Gen Me yang diluncurkan pada hari ini dapat kami sampaikan sebagai salah satu bentuk dukungan Bankaltimtara terhadap program Pemerintah Pusat dalam upaya penyediaan rumah yang layak dan suku bunga murah kepada masyarakat berpenghasilan menengah khususnya bagi Generasi Milenial.

 

Dengan adanya ijin yang diberikan Bank Indonesia atas penunjukan Bankaltimtara sebagai salah satu Penyelenggara Jasa Sistem Pembayaran (PJSP) maka nasabah dan merchant yang bekerjasama dengan Bankaltimtara akan disajikan sistem pembayaran yang lebih mudah, cepat dan tentunya aman, dengan bangga Bankaltimtara juga akan melakukan peluncuran sistem pembayaran QRIS melalui aplikasi DG QRIS Bankaltimtara. Hadirnya DG QRIS Bankaltimtara ini merupakan bentuk responsive Bankaltimtara akan kebutuhan dan perubahan ekspektasi masyarakat pada transaksi keuangan perbankan secara digital.

 

Sementara itu, Direktur Operasional dan Manajemen Risiko, Siti Aisyah bersama Pemimpin Sekretariat Perusahaan, Rita Kurniasih menyampaikan, sudah menjadi tugas wajib Bankaltimtara dalam meningkatkan perekonomian masyarakat. Hal tersebut juga menjadi sinergitas bagi Pemerintah Daerah mensejahterakan rakyat Kaltim. Ia menyebut bahwa, program ini merupakan rangkaian HUT Bankaltimtara Ke-56, sehingga kebahagian tersebut tak terlepas dari kesejahteraan rakyat kaltim dan kaltara.